Blog

7 Cara Mudah Screenshot Di Laptop Windows 10 Macbook

Menangkap tampilan layar atau biasa dikenal dengan istilah Screenshot adalah aktivitas yang umum dan sering dilakukan. Ya, aktivitas ini sering dilakukan untuk berbagai tujuan. Mulai dari untuk dokumentasi pribadi, sebagai bukti pembayaran, hingga sebagai file pendukung untuk suatu dokumen.

Mungkin kalian sudah merasa umum dan biasa melakukan aktivitas ini di handphone. Namun pernahkah kalian berpikir untuk melakukannya di laptop/PC?

Apakah bisa melakukannya di laptop? Tentu sangat bisa, justru aktivitas ini pertama muncul dan digunakan untuk laptop. Sedangkan di handphone merupakan hasil adopsi dari fitur yang telah disediakan di laptop.

Pasalnya, banyak orang bisa merasa “sangat” butuh dengan hasil tangkapan layar tersebut, tentunya dengan berbagai alasan dan tujuan seperti di atas. Sehingga fitur untuk melakukan screenshot dapat dijumpai di laptop maupun di handphone. Untuk melakukan screenshot di laptop pun sangat mudah, sama halnya melakukannya di handphone.

Lantas, bagaimana untuk melakukannya? Cara yang umum dilakukan adalah dengan menggunakan fitur Shortcut Key pada laptop kalian. Shortcut Key adalah sebuah perintah yang bisa dilakukan dengan menekan tombol di keyboard untuk tujuan tertentu, dan salah satunya adalah screenshot.

Lebih detailnya, silahkan simak beberapa cara screenshot di laptop dengan mudah dari Ubixlo berikut ini:

1. Menggunakan Button Print Scr
Sudah kita sebutkan di awal, bahwa cara screenshot yang umum dilakukan adalah dengan menggunakan fitur Shortcut Key. Dan salah satunya adalah dengan cukup menekan tombol “Print Scr” pada laptop kalian.

Namun perlu kalian ketahui, pada saat kalian menekan tombol “Print Scr”, tidak kemudian hasil tangkapan layar kalian langsung tersimpan di folder begitu saja. Melainkan, diperlukan cara lanjutan untuk menyimpan hasil screenshot tersebut ke dalam folder.

Agar lebih jelas untuk screenshot dengan Print Scr, kalian bisa ikuti langkah-langkah berikut ini:

Langkah #1: Buka halaman atau layar yang ingin kalian Screenshot.

Langkah #2: Setelah halaman atau layar yang ingin kalian screenshot terbuka, selanjutnya tekan tombol “Print Scr” di keyboard.

Langkah #3: Lalu, buka aplikasi Paint, dan tekan Ctrl+V, maka akan tampil hasil dari tangkapan layar yang kalian inginkan.

Langkah #4: Untuk menyimpannya ke dalam folder, tekan Ctrl+S, dan pilih folder tujuan sebagai tempat menyimpan hasil screenshot milik kalian.

Selesai

Nah, cara tersebut bisa dibilang “cukup ribet”, pasalnya kalian masih harus memerlukan dukungan dari aplikasi lain yaitu Paint. Tentunya, untuk memanfaatkan Shortkey ini ada cara yang lebih simpel dan mudah. Simak di cara selanjutnya.

2. Kombinasi Button Windows+Print Scr
Cara selanjutnya masih dengan “memanfaatkan” fungsi dari tombol “Print Scr”. Namun, pada cara ini kalian tak perlu repot-repot untuk menggunakan bantuan aplikasi lain layaknya Paint. Melainkan hanya cukup menekan dua tombol secara berbarengan.

Dengan demikian hasil tangkapan layar pun akan tersimpan dengan sendirinya di folder default. Langsung saja, berikut cara screenshot di laptop menggunakan tombol Windows dan Print Scr. Ikuti langkah-langkahnya:

Langkah #1: Buka halaman atau jendela yang ingin kalian screenshot.

Langkah #2: Selanjutnya, kalian cukup menekan tombol Windows dibarengi dengan Print Scr (secara bersamaan)

Langkah #3: Setelah langkah 2 berhasil dilakukan, maka akan layar laptop akan “berkedip” dengan waktu yang singkat, dan screenshot pun berhasil dilakukan.

Langkah #4: Untuk mengecek hasil dari tangkapan layar tersebut, kalian bisa cek di folder Pictures, lalu cari dan buka folder “Screenshots”. Maka hasil dari tangkapan layar yang baru saja dilakukan pun sudah berada di sana.

Selesai

Selain dua cara tersebut, tentu masih ada cara-cara lain untuk screenshot di laptop. Agar wawasan dan pengetahuan kalian semakin bertambah, simak cara lainnya di bawah ini.

3. Kombinasi Button Windows+Shift+S
Cara yang ketiga masih berkutat dengan shortcut dari tombol di keyboard. Berbeda dengan dua cara sebelumnya, untuk cara screenshot yang ketiga ini kalian bisa “menyeleksi” bagian tertentu pada layar yang ingin kalian screenshot.

Lebih detailnya, silahkan ikuti langkah-langkah berikut ini:

Langkah #1: Sebelum melakukan screenshot, buka terlebih dahulu jendela atau layar yang kalian inginkan.

Langkah #2: Setelah jendela atau layar sudah terbuka, maka kalian bisa langsung menekan tombol Windows, dibarengi dengan Shift dan S.

Langkah #3: Maka selanjutnya layar akan sedikit redup, dan terdapat sebuah bar di bagian atas layar laptop kalian. Bar tersebut untuk mengatur “bentuk” screenshot yang kalian inginkan.

Langkah #4: Umumnya, hasil screenshot dari layar tentu saja berbentuk kotak, namun tak ada salahnya untuk kalian untuk mencoba bentuk lain. Selanjutnya, kalian bisa langsung menyeleksi bagian dari layar yang ingin kalian screenshot.

Untuk menyeleksi bagian layar yang kalian inginkan, klik kiri lalu tahan dan geser mouse ke arah yang ingin kalian inginkan, jika sudah “selesai” maka lepaskan klik kiri.

Langkah #5: Setelah kalian selesai menyeleksi, akan muncul notifikasi di bagian layar bawah sebelah kanan, klik untuk membuka hasil screenshot kalian.

Jika ingin menyimpannya, maka klik dan pilih menu Save di bagian bar atas.

Langkah #6: Pilih folder yang kalian inginkan, lalu klik Save.

Selesai

Cara yang keempat memiliki konsep dan pola yang sama dengan cara yang ketiga. Namun bedanya adalah, di cara ini kalian akan menggunakan tool/aplikasi bawaan dari Windows.

Ya, aplikasi tersebut bernama Snipping Tool, mungkin banyak dari kalian yang pernah mendengar nama aplikasi ini. Untuk screenshot layar di laptop dengan Snipping Tool, kalian bisa ikuti cara di bawah ini:

Langkah #1: Buka aplikasi Snipping Tool di laptop kalian.

Langkah #2: Setelah aplikasi terbuka, langkah selanjutnya adalah klik “New” pada Snipping Tool untuk memulai screenshot baru.

Langkah #3: Selanjutnya, layar laptop akan menjadi redup dan aktivitas di layar pun seolah “beku”. Dengan demikian, kalian bisa langsung memulai untuk screenshot bagian layar sesuai dengan keinginan kalian.

Langkah #4: Caranya pun sama dengan cara ketiga (Langkah #4), klik kiri dan tahan lalu gerakan mouse sesuai dengan keinginan kalian.

Langkah #5: Jika proses seleksi telah selesai, maka Snipping Tool akan menampilkan preview dari hasil tangkapan layar kalian.

Langkah #6: Disini kalian bisa memilih dua opsi, langsung menggunakan hasil screenshot tersebut sebagai dokumen pendukung, misalnya untuk membuat tugas di Word maupun mengirimnya secara langsung melalui Sosial Media.

Jika kalian ingin langsung menggunakannya, kalian bisa tekan Ctrl+V untuk mem-paste hasil screenshot kalian ke Ms. Word maupun Sosial Media seperti Whatsapp atau Telegram.

Langkah #7: Sebaliknya, jika kalian ingin menyimpan hasil tangkapan layar tersebut, kalian bisa lanjut dari langkah 7 ini, dengan klik icon Save pada Snipping Tool.

Langkah #8: Selanjutnya akan terbuka jendela penyimpan untuk memilih folder tempat kalian menyimpan hasil screenshot. Lalu, klik Save.

Selesai

5. Menggunakan Game Bar (Windows+G)
Cara selanjutnya adalah dengan memanfaatkan fitur bawaan Windows (juga) yang bernama Game Bar. Layaknya Snipping Tool, aplikasi atau fitur ini juga tersedia sebagai satu paket saat Windows di instal di laptop kalian.

Nah, untuk screenshot layar laptop dengan cara ini, ikuti langkah-langkah berikut ini:

Langkah #1: Buka layar atau halaman yang ingin kalian screenshot.

Langkah #2: Selanjutnya, tekan tombol Windows+G pada keyboard kalian untuk membuka fitur Game Bar ini.

Langkah #3: Setelah jendela Game Bar terbuka, maka akan tampil beberapa menu yang dapat kalian gunakan. Nah, untuk screenshot di laptop sendiri kalian pilih dan klik icon kamera di bagian pojok kiri atas.

Langkah #4: Sama halnya dengan menekan tombol Windows+Print Scr, fitur dari Game Bar ini langsung dapat menyimpan hasil tangkapan layar kalian di folder.

Langkah #5: Nah, untuk mengeceknya, kalian bisa buka folder Videos → Captures. Disana akan tampil file dari screenshot yang telah kalian buat.

Selesai

Selain digunakan untuk screenshot, sebenarnya masih banyak fitur dari Game Bar ini. Diantaranya adalah dapat digunakan sebagai aplikasi perekam layar maupun merekam suara kalian. Untuk seorang gamer, tentu akan fasilitas ini akan sangat membantu.

6. Menggunakan LightShot
Cara screenshot di laptop yang terakhir adalah menggunakan bantuan aplikasi pihak ketiga yang bernama LightShot. Ya, untuk melakukan screenshot dengan menggunakan aplikasi ini bisa dibilang sangat mudah dan simpel.

Namun itu tadi, kalian harus menginstal aplikasinya terlebih dahulu. Jika kalian sudah menginstal aplikasi tersebut, maka langkah selanjutnya cukup tekan tombol Print Scr di keyboard kalian untuk “memanggil” fungsi dari aplikasi ini.

Setelah layar laptop menjadi redup, maka kalian sudah bisa langsung melakukan screenshot dengan menggunakan LightShot.

Caranya cukup mudah, cukup tekan klik kiri dan tahan, lalu geser sesuai dengan kehendak kalian untuk menyeleksi bagian yang ingin kalian screenshot.

Jika sudah, maka akan tampil pilihan menu untuk menyimpan hasil screenshot kalian ke folder di dalam laptop (untuk menyimpannya, kalian bisa pilih dan klik icon Save pada menu yang tersedia).

Bahkan disini, kalian langsung bisa mengedit atau menambahkan karakter khusus pada hasil tangkapan layar (misalnya tanda panah ataupun yang lainnya).

7. Cara Screenshot di Macbook
Berbeda dengan Windows, Macbook memiliki cara screenshot yang lebih simpel dan mudah. Kalian hanya perlu menggunakan shortcut atau kombinasi tombol pada keyboard untuk melakukan SS di Macbook.

Berikut beberapa caranya:

#1 Dengan Command (Cmd) + Shift + 3
Kombinasi tiga tombol tersebut dapat digunakan untuk screenshot seluruh bagian layar yang tampil di monitor, dengan demikian file hasil screenshot akan otomatis tersimpan di desktop.

#2 Dengan Command (Cmd) + Shift + 4
Sedangkan kombinasi tiga tombol ini untuk melakukan screenshot pada bagian layar tertentu sesuai dengan keinginan kalian (mirip dengan Snipping Tools pada Windows). Pun juga, file hasil screenshot dengan menggunakan cara ini akan otomatis tersimpan di desktop.

Itulah beberapa cara screenshot di laptop yang dapat kalian pelajari dan praktekkan secara langsung. Cukup mudah bukan?

Sekian pembahasan kita kali ini, semoga bermanfaat dan dapat menambah pengetahuan kalian seputar cara screenshot di laptop.